Sunday, July 8, 2012

Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK

Ilustrasi (Foto: dok Okezone)
Ilustrasi (Foto: dok Okezone)

JAKARTA - Kasus suap pembahasan Perda PON di Riau membawa Sekertaris Menteri Negara Pemuda dan Olahraga, Yuli Mumpuni Windarso menjadi saksi pada kasus tersebut. Setelah beberpa waktu mangkir, hari Senin (9/7/2012) ini Yuli bersedia memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).  
 
Yuli tiba sekira pukul 10.00 WIB. Dengan mengenakan blazer berwarna hitam, Yuli langsung masuk ke ruang tamu melalui pintu utama KPK.
 
Menyoal ketidakhadirannya pada beberapa kesempatan kemarin, ia enggan berkomentar dan bergegas masuk ke dalam kantor KPK. Diketahui sebelumnya, Yuli selaku Sesmenpora RI telah dua kali mangkir dari pemeriksaan KPK.
 
Pemeriksaan pertama, Yuli beralasan sedang berada di luar kota, namun, pada panggilan kedua belum ada konfirmasi apapun dari yang bersangkutan. Sementara itu terkait kasus yang sama, Sekjen DPR RI Nining Indra Saleh juga diperiksa KPK, tetapi hingga kini, Nining belum terlihat sambangi KPK.
 
Sebelumnya, revisi Perda 6/2010 PON Riau mengatur tentang pengajuan penambahan anggaran pembangunan venue menembak PON dari alokasi semula Rp42 miliar menjadi Rp62 miliar. Namun, pengajuan tambahan dana venue menembak ini dari Pemprov Riau melalui Dispora Riau yang diduga dimanfaatkan oleh anggota DPRD Riau untuk meraih keuntungan dengan meminta uang lelah senilai Rp900 juta.
 
Saat ini KPK sudah menetapkan enam tersangka diantaranya Eka Dharma Putra (Pegawai Dispora Riau), Rahmat Syahputra (PT PP) dan mantan Kadispora Riau Lukman Abbas dengan sangkaan pemberi suap. Bahkan sidang perdana Eka sudah digelar di Pengadilan Tipikor Pekanbaru kemarin.

(hol)

Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Gallery

Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK Kasus PON Riau, Sesmenpora Akhirnya Penuhi Panggilan KPK

0 comments:

Post a Comment