Tuesday, June 19, 2012

Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas

Ilustrasi (Xinhua)
Ilustrasi (Xinhua)

TIMIKA - Dua kelompok warga di Kelurahan Kwamki Lama, Distrik Kwamki Narama, Timika, Papua, kembali terlibat bentrok. Seorang warga, diketahui asal Kampung Harapan, tewas dalam bentrokan yang terjadi Rabu (20/6/2012) siang waktu setempat.

Mereka saling serang menggunakan panah serta senjata tajam lainnya. Selain seorang tewas, belasan orang lainnya menderita luka.

Meski sudah ada pertemuan damai, namun warga dari Kampung Amole dan Kampung Harapan masih saling serang. Kedua kubu selalu mencari celah untuk melakukan aksi balasan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, salah satu kubu sempat melakukan provokasi dengan menggelar ritual "buang suara" hingga melepaskan anak panah ke kampung lawan. Serangan itu dibalas dengan lontaran panah.

Sementara itu, pihak kemanan, baik polisi maupun personel TNI, kewalahan melerai pertikaian kedua kubu.
Pada bentrokan Senin, 18 Juni lalu, usaha polisi untuk melerai pertikaian justru dibalas dengan serangan. Warga Kampung Harapan membakar kendaraan milik polisi di perbatasan dua kampung yang bertikai.

Bentrokan antara warga Kampung Amole dan Kampung Harapan hari ini, merupakan kali kelima dalam sebulan terakhir.

Pada Selasa kemarin, rombongan Menko Polhukam, Djoko Suyanto, sempat berkunjung ke Timika membahas pertikaian antarkampung tersebut, namun pertemuan itu belum membuahkan hasil.

(Muhammad Yamin (RCTI)/Sindo TV/ton)

Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Gallery

Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas Warga Timika Kembali Bentrok, 1 Orang Tewas

0 comments:

Post a Comment