Wednesday, August 1, 2012

Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM


JAKARTA- Pengacara mantan Kepala Korps Lalu Lintas Kepolisian RI, Inspektur Jenderal Djoko Susilo, Juniver Girsang, menyebut Markas Besar Kepolisian RI, telah menetapkan status tersangka terhadap tiga orang yang diduga terlibat kasus dugaan korupsi pengadaan simulator alat uji surat izin mengemudi (SIM) 2011.

"Polisi sudah tetapkan tersangka. Tanyakan pada kepolisian," kata Juniver di Kantor Hotma Sitompoel, Jakarta Pusat, Rabu (1/8/2012).

Menurut Juniver, tiga orang tersangka itu berasal dari kalangan pengusaha dan internal kepolisian. Namun, ketika didesak menyebut nama, Juniver menolak membocorkannya. "Itu hak polisi. Kita tidak bisa membuka," terang Junivert.

Malahan, terang Juniver, KPK sebenarnya juga sudah mengetahui siapa mereka. Dia mengegaskan proses penyelidikan kasus Simulator SIM berjalan terbuka di kepolisian. " KPK sudah mengetahui itu. Itu yg kita sesalkan," terang Junivert.

Inspektur Jenderal Djoko Susilo, terhitung hari ini menunjuk tiga pengacara kondang sebagai kuasa hukumnya. Mereka adalah Hotman Sitompoel, Junivet Girsang, dan Tommy Sihotang. "Surat kuasanya sudah ada. Sejak hari ini," kata Hotman Sitompul menambahkan.

Terkait penetapan status tersangka Djoko, Hotma Sitompul, menilai memang ada kejanggalan yang mengarah pada pelanggaran hukum. "KPK, Kepolisian, dan Kejaksaan terikat dalam Kesepakatan bersama tentang pemberantasan korupsi, 29 Maret 2012. Dalam hal tersangka adalah anggota atau pegawai salah satu pihak maka yang yang melakukan penyidikan memberitahukan puhak lain yang anggotanya menjadi tersangka," terang Hotman.
(ugo)

Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Gallery

Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM Pengacara Irjen DS Sebut Polisi Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Simulator SIM

0 comments:

Post a Comment