BALIKPAPAN - Asisten Manager Eksternal Pertamina Pemasaran Kalimantan, Bambang Irianto, menjamin tidak ada gangguan pasokan bahan bakar minyak (BBM) jenis Premiun terkait ledakan di Dermaga BBM Pertamina di Sungai Mahakam, Samarinda, Kalimantan Timur.
“Tidak memengaruhi stok BBM di wilayah Samarinda dan sekitarnya,” ujar Bambang, Jumat (3/8/2012).
Selain itu, dia memastikan aktivitas di Dermaga BBM Pertamina di Jalan Slamet Riyadi, Samarinda, tidak terpengaruh dengan ledakan tersebut.
Terkait dua korban tewas, Bambang mengaku belum bisa memastikannya, termasuk identitas mereka. “Mereka langsung dibawa ke rumah sakit,” tukasnya.
Sepeti diketahui, ledakan terjadi sekira pukul 16.00 Wita. Ledakan terjadi saat bongkar muat Premium ke dermaga. Saat hampir seluruh Premium selesai dikirim, ledakan terjadi. Semburan api muncul usai ledakan, namun berhasil dipadamkan petugas.
(ton)
0 comments:
Post a Comment