Sunday, August 5, 2012

Mencintai dengan Cara Berbeda


Judul Buku : No Other
Penulis : Karina Sacharissa
Penerbit : Bentang Belia, Yogyakarta.
Tahun : I, April 2012.
Tebal : viii + 188 halaman.
ISBN : 978-602-9397-16-1
 
Novel yang bercerita tentang seputar kehidupan kaum remaja ini pas buat dijadikan bacaan ringan di waktu senggang. Terlebih bagi mereka yang nge-fans sama Siwon, personel boyband Super Junior asal Korea yang begitu digilai penggemarnya yang tergabung dalam ELF (Ever Lasting Friend). Acha, adalah salah satu di antara gadis remaja pengagum Siwon. Saking nge-fans-nya sama personil ganteng itu, semua poster personil Suju (sebutan akrab Super Junior), khususnya Siwon, ia pajang di dinding kamarnya hingga menyerupai galeri dan jemuran baju.

Suatu ketika, Acha harus menelan kekecewaannya ketika Super Junior dikabarkan akan datang ke Jakarta menggelar konser. Papa dan Mamanya tidak mengijinkannya menonton konser yang bertarif mahal itu, terlebih waktu itu neneknya Acha baru saja dirawat di rumah sakit dan membutuhkan biaya dalam jumlah yang besar.
            
Di saat Acha mulai bisa melupakan kegagalannya menonton boyband ngetop itu, secara tak sengaja ketika ia sedang jalan-jalan di sebuah mal bersama teman-teman gang-nya, ia bertemu dengan seorang cowok yang wajahnya sangat mirip dengan Siwon. Dan yang membuat Acha kian berbunga-bunga, ternyata cowok bernama Adry itu bekerja sebagai asisten dosen di kampus tempat ia kuliah bareng teman-teman gang-nya.
            
Meski sempat kesal dan marah karena perjumpaan perdananya dengan Adry tak semanis yang ia bayangkan, namun diam-diam Acha selalu merindukan wajah cowok itu dan kepingin setiap saat berada di dekatnya agar ia bisa berlama-lama menatap wajah Siwon yang terperangkap di wajah cowok ganteng itu. Atas saran Alia, Acha pun nekat meminta Adry untuk jadi pacarnya.

Kehidupan Acha pun kian berwarna setelah bertemu Adry. Namun, permasalahan demi permasalahan terus berdatangan ketika Acha ternyata tidak serius menjalani hubungannya dengan Adry. Ia hanya mengagumi ketampanan Siwon yang terpancar di wajah Adry. Karena menurut Acha, dengan memacari cowok itu, ia bisa sepuasnya memandang pesona Siwon melalui wajah cowok itu. Dan betapa marah dan kecewanya Adry ketika suatu ketika mengetahui bahwa ia hanya dimanfaatkan oleh Acha, padahal ia benar-benar telah jatuh hati pada gadis keras kepala dan manja itu.

Membaca novel yang masuk kategori novel pilihan penerbit Bentang ini, cukup membuat saya merasa terhibur. Pesan saya, jika pembaca menemukan hal-hal yang tak sepatutnya ditiru dalam novel ini, abaikan saja. Selamat membaca.   

Diresensi oleh: Sam Edy Yuswanto
Penulis Lepas dan penikmat buku, tinggal di Kebumen, Jateng. 




(//mbs)

Mencintai dengan Cara Berbeda Gallery

Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda Mencintai dengan Cara Berbeda

0 comments:

Post a Comment