Ilustrasi
JAKARTA - Gempa bumi berketuatan 5,1 skala richter terjadi di Kota Tumohon, Sulawesi Utara, pagi tadi pukul 07.20 WIB. Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), episentrum gempa berada di 1,51 derajat Lintang Utara dan 124,54 derajat Bujur Timur atau 36 kilometer barat laut dari Kota Tomohon.
"Gempa terjadi di kedalaman 10 kilometer," tulis Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, dalam pesan singkat yang diterima Okezone di Jakarta, Rabu (1/8/2012).
Dia melanjutkan, gempa tidak berpotensi tsunami, namun sempat membuat panik warga karena getaran dirasakan cukup kuat. "Warga cukup tenang, dan aktivitas sudah normal kembali," sambungnya.
Diakuinya saat ini BPBD Kota Tumohon tengah melakukan pemantauan dan pendataan di lokasi, dan belum ada laporan mengenai kerusakan atau korban jiwa akibat gempa bumi tersebut.
(ris)
0 comments:
Post a Comment