Wednesday, June 27, 2012

Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan

Ilustrasi
Ilustrasi

MEDAN - Kasi Operasi Tim SAR Medan, Joni Supriadi, mengatakan, pihaknya masih dalam perjalanan menuju lokasi kecelakaan Mitusbishi L-300 di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Tim ini didatangkan untuk membantu proses evakuasi kecelakaan L-300. Delapan orang tewas dalam kecelakaan yang terjadi pagi tadi sekira pukul 05.00 WIB itu.

Tim SAR dari Medan menurunkan empat penyelam dan lima orang untuk turun ke tebing curam.  Dasar jurang merupakan sungai deras. Selain itu, peralatan lengkap juga dibawa untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Tim evakuasi diturunkan sesuai dengan medan yang ada. Nantinya kami semua akan bekerja sama dengan tim yang ada lebih awal di lokasi kejadian,” Ucap Joni Supriadi, Kamis (28/6/2012).

Sementara itu, anggota tim SAR Medan, Jams Sinaga, saat dikonfirmasi terpisah, menjelaskan, pihaknya mengalami kesulitan mengevakuasi korban karena medan yang dihadapi sangat ekstrem, yaitu tebing dengan kemiringan 70 derajat. Selain itu, jarak dari atas ke dalam jurang mencapai 200 meter.

“Medannya sangat berat dan dibutuhkan keahlian serta peralatan lengkap untuk dapat mengevakuasi korban,” jelas Jams.

Untuk korban selamat, Tim SAR saat ini baru berhasil mengevakuasi satu orang ke rumah sakit terdekat.

(ton)

Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Gallery

Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan Evakuasi Korban L-300 Terkendala Medan

0 comments:

Post a Comment