Sunday, July 8, 2012

Survei: Citra Anas Buruk

Anas Urbaningrum (Foto: dok Okezone)
Anas Urbaningrum (Foto: dok Okezone)

JAKARTA - Nama Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum selalu menghiasi menghiasi media massa beberapa waktu terakhir. Dia selalu disebut-sebut terkait dengan korupsi pembangunan pusat olahraga Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

Pemberitaan negatif belakangan sangat berpengaruh pada pendapat masyarakat terhadap mantan ketua umum HMI itu.

Kendati demikian, hasil suvei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC), menyebutkan, dari 100 persen responden yang kenal dengan Anas, 70 persen di antaranya tidak menyukai sosok pria berkacamata itu.

CEO SMRC, Grace Natalie, menyatakan, Anas merupakan nama baru yang muncul dalam survei dengan tingkat elektabilitas sangat rendah.

"Anas yang tidak pernah ikut Pilpres, dia politisi muda dan aktif di Parpol, tetapi bisa mencapai 55 persen dalam simulasi. Tapi karena eksposer media atas Anas pada kasus yang akhir-akhir ini terjadi membuat citranya buruk," kata Grace usai diskusi Tantangan Calon Presiden Popular, di Hotel Four Season, Jakarta, Minggu (8/7/2012).

Saat dicari seperti apa tanggapan orang yang milih Anas, tapi sebelumnya sudah mengenal sosok Anas. Ternyata hanya 20 persen yang menyukai Anas. "Berarti dari 100 persen yang tahu Anas, 70 persen tidak suka Anas," lanjutnya.

Hal ini diakui Grace cukup berbahaya jika dilihat dari segi elektoralnya, karena lebih baik orang itu tidak popular dan tidak ada sentimen negatif dibanding orangnya popular tetapi persepsi orang sangat negatif kepadanya. "Susah betulinnya kalau sudah begitu," pungkasnya.

Dari hasil survei SMRC pada 20-30 Juni 2012 dengan melibatkan 1.219 responden, mencetuskan nama Anas Urbaningrum dengan angka 0,2 persen yang sejajar dengan nama Amien Rais, Yusril Ihza Mahendra, dan B. J. Habibie.
(trk)

Survei: Citra Anas Buruk Gallery

Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk Survei: Citra Anas Buruk

0 comments:

Post a Comment