Monday, July 2, 2012

Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan

Ilustrasi
Ilustrasi

DENPASAR - KRI Weling-822 mengamankan sebuah kapal tanker SP yang pengangkut bahan bakar minyak (BBM) tanpa dokumen lengkap yang diduga hendak diselundupkan lewat perairan Indonesia.

Berdasarkan informasi, kapal tersebut milik salah satu distributor bahan bakar minyak yang berkantor di Denpasar. Hingga kini masih dilakukan pemeriksaan mendalam terhadap kelengkapan dokumen kapal tanker yang diduga mengangkut ribuan ton solar tanpa dilengkapi dokumen sah.

Kapal tanker tersebut lego jangkar di Pelabuhan Benoa. Sementara KRI Weling yang melakukan penyergapan terlihat bersandar di Dermaga Selatan. Sayangnya belum ada penjelasan resmi dari otoritas pihak Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Denpasar.

Kapten Laut (P) Didi, Komandan KRI Weling-822 saat dikonfirmasi wartawan,Senin (2/7/2012) enggan membeberkan lebih jauh soal penangkapan kapal tersebut. Namun dia membenarkan telah  mengamankan satu unit kapal tanker pengangkut bahan bakar solar tanpa kelengkapan dokumen.

Sementara Danlanal (Komandan Pangkalan Angkatan Laut), Kolonel Laut (P) I Wayan Suarjaya yang berusaha ditemui wartawan sore tadi belum bisa memberikan keterangan.

Kapal tanker tersebut masih terlihat lego jangkar di tengah laut yang berjarak sekitar dua mil dari Dermaga Selatan Pelabuhan Benoa Denpasar. Kabarnya, dua hari sebelum ditangkap TNI AL, kapal tanker itu sempat melakukan aktivitas di Pelabuhan Celukanbawang, Kabupaten Buleleng.
(ris)

Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Gallery

Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan Diduga Selundupkan BBM, Kapal Tanker Diamankan

0 comments:

Post a Comment